PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN TEMATIK TERINTEGRASI DENGAN AYAT-AYAT AL QUR’AN

MARATUL QIFTIYAH, YULI YANTI

Abstract


Modul pembelajaran tematik terintegrasi dengan ayat-ayat Al Qur’an sangat dibutuhkan untuk menunjang kegiatan belajar mengajar, agar  dalam pelaksanaannya tidak ada pemisah antara ilmu pengetahuan umum dan ilmu agama. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Modul pembelajaran tematik terintegrasi dengan ayat-ayat Al Qur’an. Dalam penelitian ini yang digunakan adalah metode  penelitian dan pengembangan.  Prosedur dalam penelitian dan pengembangan ini mengacu kepada model Borg and Gall seperti diungkapkan oleh Sugiyono yang  dapat dipraktikkan  dengan lebih sederhana dari  sepuluh tahapan dibatasi oleh tujuh tahapan yaitu: (1) Pengumpulan data, (2) masalah dan Potensi, (3) Validasi disain,  (4) Disain Produk, (5) Revisi atau perbaikan dalam disain, (6) Percobaan produk, (7) Revisi  produk,  dari penilaian ini menunjukkan hasil bahwasannya modul pembelajaran tematik terintegrasi ayat-ayat Al Qur’an ini mempunyai skor kelayakan berkisar 3,26 <  ≤ 4,00 “sangat layak”  dengan skor kualitas ahli materi 3,39, ahli media skor kualitasnya 3,81, penilaian pendidik mendapatkan skor kualitas 3,53 dengan demikian modul pembelajaran ini sangat layak untuk dipakai.


Keywords


Al Qur’an, modul pembelajaran, terintegrasi

References


Basri, H. 2015. Paradigma Baru Sistem Pembelajaran. Bandung.

Daryaanto. 2013. Menyusun Modul: Bahan ajar untuk Persiapan Pendiidik dalam Mengajar,. Yogyakarta.

Dewi, E. P., Suyatna, A., Abdurrahman, A., & Ertikanto, C. 2017. Efektivitas Modul dengan Model Inkuiri untuk Menumbuhkan Keterampilan Proses Sains Peserta didik pada Materi Kalor. Tadris: Jurnal Keguruan Dan Ilmu Tarbiyah, 2(2), 105. https://doi.org/10.24042/tadris.v2i2.1901

Hidayah, N. 2015. Pembelajaran Tematik Integratif di Sekolah Dasar. Terampil Pendidikan Dan Pembelajaran Dasar, 2(1), 34–49.

Majid, A. 2016. Perencanaan Pembelajaran: Mengembangkan Standar Kompetensi Guru. Bandung.

Prastowo, A. 2016. Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Yogyakarta.

Riduwan. 2014. Dasar-dasar Statistika. Bandung.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung.

Wena, M. 2016. Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer: Suatu Tinjuan Konseptual Operasional. Jakarta Timur.




DOI: http://dx.doi.org/10.24042/terampil.v5i2.3703

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2019 Terampil : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar



________________________________________________________________________________________________________

Creative Commons License
Terampil is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 Unported Licensep-ISSN 2355-1925e-ISSN 2580-8915

_____________________________________________________________________________________________

 

       

 Indonesia One Search