PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) IPA BERBASIS ICT SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN

QOMARIO QOMARIO, PUTRY AGUNG

Abstract


Kompetensi guru sangat diperlukan dalam pencapaian tujuan pendidikan, namun pada kenyataannya kemampuan calon guru belum sepenuhnya mengembangkan kompe­tensinya dikarenakan guru belum mengenal Teknologi Infromasi dan Komunikasi (TIK). Oleh karena itu, perlu dilakukan pengembangan LKS berbasis ICT sebagai modal awal calon guru profesional. Penelitian ini dilatarbelakangi  banyaknya calon guru yang kurang mampu menggunakan ICT sebagai bagian dari sumber belajar. Tujuan Penelitian ini untuk; (1) Mendeskripsikan kondisi dan potensi untuk dikembangkannya pengem­bangan LKS berbasis ICT di STKIP Al ITB Bandar Lampung; (2) Mengembangkan LKS berbasis ICT di STKIP Al ITB Bandar Lampung; (3) Menghasilkan prototype pengembangan LKS berbasis ICT di STKIP Al ITB Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan Metode R&D dengan langkah-langkah; (1) Analysis (analisa), (2) Design (desain), (3) Development (pengembangan), (4) Implementation (implementasi/eksekusi), (5) Evaluation (evaluasi/ umpan balik). Alat  pengumpulan data yang digunakan yaitu; (1) angket, (2) diskusi, (3) wawancara. Alat analisis data yang dilakukan yaitu analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskriptif kualitatif. Penelitian ini menghasilkan produk LKS berbasis ICT. Hasil Kemenarikan prototipe sebesar 88,43% dengan kategori sangat baik digunakan. Hasil Kemudahan untuk mahasiswa sebesar 87,15% dengan kategori sangat baik digunakan. Hasil penilaian angket menunjukkan bahwa mahasiswa menyukai pembelajaran dengan prototipe karena menambah ilmu pengetahuan dan panduan prototipe mudah digunakan.

 


Keywords


LKS, Berbasis ICT, Guru Profesional

References


Departemen Pendidikan Nasional, 2005. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005, Tentang Guru dan Dosen. Depdiknas. Jakarta.

Dick, W., Carey, L., dan Carey, J.O. 2009. The Systematic Design of Instruction. Pearson. New Jersey.

Lestari, Ika. 2013. Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Kompetensi: Sesuai dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Akademia. Padang.

Mulyasa, E. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Remaja Rosdakarya. Bandung.

Rusman. 2011. Model – Model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru. PT Raja Gafindo Persada. Jakarta.

Senam, dkk. 2008. Efektivitas Pembelajaran Kimia untuk Siswa SMA Kelas XI denganMenggunakan LKS Kimia Berbasis Life Skill. Diakses 28 Mei 2017 dari http://jurnal.pdii.lipi.go.id/admin/jurnal/9308280290.pdf.

Widoyoko, Eko, P. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian. Pustaka Belajar. Yogyakarta.




DOI: http://dx.doi.org/10.24042/terampil.v5i2.3190

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2019 Terampil : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar



________________________________________________________________________________________________________

Creative Commons License
Terampil is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 Unported Licensep-ISSN 2355-1925e-ISSN 2580-8915

_____________________________________________________________________________________________

 

       

 Indonesia One Search