Gerakan Komunitas Gajahlah Kebersihan Dalam Sistem Pengelolaan Sampah Di Pulau Pasaran, Teluk Betung Timur, Kota Bandar Lampung

Ahmad Zarkasi, Susi Setiawati, Putri Winda Sari

Abstract


Permasalahan sosial yang ada dilingkungan masyarakat merupakan suatu hal yang perlu diperhatikan terlebih mengenai persoalan sampah didarat maupun di perairan. Lingkungan yang tercemar jika tidak ditangani dapat mengganggu keberlangsungan hidup baik mencakup makhluk hidup seperti tumbuh-tumbuhan, hewan maupun makhluk hidup lainnya yang berada dilingkungan tersebut. Oleh karena itu, peran dari lembaga-lembaga yang berfokus pada permasalahan isu sampah khususnya isu sampah laut atau pesisir semakin penting dalam memberikan edukasi serta arahan dalam pengelolaan sampah yang baik kepada masyarakat untuk bersama-sama menanggulangi masalah sampah dilingkungan masyarakat. Dalam penelitian ini, pengelolaan sampah yang dimaksud adalah pengelolaan sampah yang diakukan oleh Komunitas Gajahlah Kebersihan diPulau Pasaran dengan menggunakan cara edukasi dan pengetahuan seputar sampah kepada masyarakat yang bertujuan untuk mengurangi sampah-sampah yang ada dilingkungan baik didarat maupun dilaut. Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis merumuskan beberapa rumusan masalah adalah yang pertama, bagaimana sistem pengelolaan sampah komunitas gajahlah kebersihan diPulau Pasaran. Kedua,  Komunitas Gajahlah Kebersihan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat Pulau Pasaran. Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah agar mengertahui sistem pengelolaan sampah yang dilakukan oleh komunitas gajahlah kebersihan di pulau pasaran dan untuk membantu serta menyadarkan masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan khususnya di sekitar pantai, laut maupun pulau guna keberlangsungan hidup maupun ekosistem lainnya.

Metode penelitian dalam skripsi adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan jenispenelitian lapangan (field research). Adapun sifat dari penelitian ini adalah Deskriptif yaitu penulis akan mendeskripsikan data temuan lapangan. Sumber data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan data skunder. Informan dalam penelitian ini adalah purposive sampling yang merupakan teknik pengambilan sampel sumber data dengan pertimbangan tertentu. Metode pengumpulan data berupa observasi dimana dalam penelitian ini menggunakan observasi non partisipan yaitu peneliti tidak turun ambil dalam kehidupan yang diobservasi melainkan hanya menjadi pengamatan. Kedua, wawancara yang dimana alam wawancara yang digunakan kepada informan menggunakan wawancara terstruktur yang artinya menggunakan pedoman wawancara yang telah tersusun secara sitematis dan dokumentasi yang didapatkan dari program kegiatan Gajahlah Kebersihan serta Masyarakat Pulau Pasaran. Teori yang digunakan untuk menganalisis dalam penelitian ini adalah teori gerakan sosial dalam bentuk gerakan lingkungan.

            Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran dari komunitas gajahlah kebersihan dalam pengelolaan sampah di lingkungan masyarakat pulau pasaran dapat dilihat pada dampak positif yang dihasilkan. Pertama, komunitas dalam pengelolaan sampah di pulau pasaran melalui program dari pasaran wawai, rumah inovasi daur ulang, dan sea mama melalui kegiatan pengurangan sampah meliputi Pengumpulan (Reduce), Pengolahan (Reuse), dan Daur Ulang (Recycle). Kedua, komunitas gajahlah kebersihan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat agar dapat lebih peduli terhadap lingkungan untuk kehidupan makhluk yang tinggal melalui program edukasi workshop, pemberdayaan masyarakat, dan eco-eduwisata.

Full Text:

PDF

References


Amri, Furqan, and Rahmayani Rahmayani. “Kebersihan Lingkungan Dalam Al-Qur’an Dan Aplikasinya Pada Masyarakat Gampong Buloh Gogo.” TAFSE: Journal of Qur’anic Studies 6, no. 2 (2021): 229. https://doi.org/10.22373/tafse.v6i2.11289.

Economics, Procedia, Albitar Khaldoon, Alqatan Ahmad, Huang Wei, Imran Yousaf, Shuja Shoaib Ali, Muhammad Naveed, et al. “Sistem Pengelolaan Sampah Pasar Pagesangan Kota Mataram.” Corporate Governance (Bingley) 10, no. 1 (2020): 54–75.

Ibid, Hal.2. “Ibid.” Metodologi Penelitian, no. Jakarta : Remaja Rosdakarya (2010): 1–2.

Iii, B A B, and Metode Penelitian. “Metode Penelitian,” 2013, 40–50.

Lexy J Meolong. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2018. permenkes 9 tahun 2014. “Pertumbuhan Penduduk.” Lincolin Arsyad 3, no. 2 (2014): 1–46.

Sarah, Intan, and Ine Nirmala. “Konsep Thaharah Dalam Penerapan Toilet Training Pada Anak 3 - 4 Tahun Di TK Negeri Pmebina Karawang.” Jurnal Wahana Karya Ilmiah_Pascasarjana (S2) PAI Unsika 4, no. 2 (2020): 1–17.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Susi Setiawati



Office: Faculty of Ushuluddin and Studi Religion, Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung. Jl. Letkol H. Endro Suratmin, Sukarame, Bandar Lampung, Lampung, Indonesia, KP. 34513. Website: https://ejournal.radenintan.ac.id/index.php/sr/index  Email: Jurnalsocioreligion@radenintan.ac.id 

 

Creative Commons License

Jurnal Socio Religia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License

 

DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBARDESKRIPSI GAMBAR DESKRIPSI GAMBAR