Pengaruh Jenis dan Variasi Umur Sampah Organik Pada Makrofauna Tanah Lubang Resapan Biopori (LRB)

Gres Maretta, Dwiki Sigap Satrio, Andri Jaya Kesuma

Abstract


Biopore is a space or a pore in soil that is formed by living creatures. The form of a biopore resembles burrows or small tunnels in the soil and branched. A Biopore hole serves to drain water and air into the soil. This biopore hole is formed by the activity of soil macrofauna. Organic waste can be used as food by soil macrofauna by decomposition in a ground hole. The purpose of this study was to determine the effect of the type and age variation of organic waste towards soil macrofauna in the biopore infiltration hole (LRB). This type of research was experimental research using a 3x3 factorial complete randomized design (RAL) with two factors, namely the type of waste (P) with 3 treatment levels, namely P1 = canteen waste, P2 = dry leaf waste, P3 = second mixture of waste and age of waste variation factors (K) with 3 levels namely K1 = 7 days, K2 = 14 days, K3 = 21 days. Each treatment was repeated 3 times. Data analysis was carried out by two-way  ANOVA. Based on the results, it was found that no data analysis had no effect on the type and variation of age of waste on soil macrofauna in biopore infiltration holes (LRB). Soil macrofauna was found in 5 orders, namely Orthoptera, Hymenoptera, Blattodea, Coleoptera and Entomobryomorpha. Diversity index (H ') <1 and evenness (E) <0.3 showed that diversity and evenness are low.

Abstrak

Biopori merupakan ruang atau pori dalam tanah yang dibentuk oleh makhluk hidup, bentuk biopori menyerupai liang atau terowongan kecil didalam tanah dan bercabang-cabang. Lubang biopori berfungsi mengalirkan air dan udara kedalam tanah. Lubang biopori ini terbentuk oleh adanya aktivitas makrofauna tanah. Sampah organik dapat dijadikan makanan oleh makrofauna tanah dengan proses dekomposisi didalam lubang tanah. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh jenis dan variasi umur sampah organik terhadap makrofauna tanah pada lubang resapan biopori (LRB). Jenis penelitian ini adalah penelitian ekperimen dengan menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) faktorial 3x3 dengan dua faktor yaitu variasi jenis sampah (P) dengan 3 taraf perlakuan yaitu P1= sampah kantin, P2= sampah daun kering, P3= campuran kedua sampah dan faktor variasi umur sampah (K) dengan 3 taraf yaitu K1= 7 hari, K2= 14 hari, K3= 21 hari. Masing masing perlakuan diulang sebanyak 3 kali. Analisis data menggunakan  two-way ANOVA. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan bahwa tidak terdapat pengaruh jenis dan variasi umur sampah terhadap makrofauna tanah pada lubang resapan biopori (LRB). Makrofauna tanah yang ditemukan sebanyak 5 ordo, yaitu Orthoptera, Hymenoptera, Blattodea, Coleoptera dan Entomobryomorpha. Indeks keanekaragaman (H’) < 1 dan kemerataan (E) < 0,3 menunjukan bahwa keanekaragaman dan kemerataan jenis rendah



Keywords


Biopore; Soil Makrofauna; Organic waste

Full Text:

PDF

References


Brata, Raziudin, K. dan Nelistya, A. 2011. Lubang Resapan Biopori. Penebar Swadaya. Jakarta.

Borror, D.J., Triplehorn, C.A., Jhonson, N.F. 1992. Pengenalan Pelajaran Serangga. Gadjah mada Universuty Press. Yogyakarta.

Ganjari, L.E. 2012. Kemelimpahan jenis collembola pada habitat vermikomposting Widya Warta. Vol. 36 (2).

Hamama, Syarifah Farissi, dan Irma Sasmita. 2017. Keanekaragaman Serangga Permukaan Tanah Di Sekitar Perkebunan Desa Cot Kareung Kecamatan Indrapuri Kabupaten Aceh Besar. Jurnal Edukasi dan Sains Biologi Vol. 6 (1):29-34.

Habibiyah, Wulida, A. dan Widyastuti, S. 2016. Pengaruh Jenis Sampah, Variasi Umur Sampah Terhadap Laju Infiltrasi Lubang Resapan Biopori (LRB). Wahana. Vol. 66 (1): 33–39.

Hilwatullisan. 2011. Lubang Resapan Biopori (Lrb) Pengertian Dan Cara Membuatnya Di Lingkungan Kita. Media Teknik Vol. 8 (2):1-11.

Nurhayati, Fahri dan Annawaty. 2017. Keanekaragaman makromakrofauna tanah pada lubang resapan biopori yang diisi media limbah kulit buah kakao (Theobroma Cacao L.). Biocelebes. Vol.11 (1).

Sari, Martala, Raudhah Awal, dan Ermina Sari. 2017. Jenis-Jenis Hewan Tanah Pada Lubang Biopori Di Perumahan Lancang Kuning Sejahtera Umban Sari Rumbai. Vol. 4(2):141-147.

Sugiyarto, Efendi, M., Mahajoeno, EDWL., Sugito, Y., Handayanto, E. dan Agustina, L. 2007. Preferensi berbagai jenis makromakrofauna tanah terhadap sisa bahan organik tanaman pada intensitas cahaya berbeda. Biodiversitas. Vol. 7(4): 96–100.

Suin, N. M. 2003. Ekologi Hewan Tanah. Bumi Aksara. Jakarta




DOI: http://dx.doi.org/10.24042/organisms.v2i1.11808

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Organisms