Fenomena Bullying Siswa: Studi Tentang Motif Perilaku Bullying Siswa di SMP Negeri 01 Painan, Sumatera Barat

Yuli Permata Sari, Welhendri Azwar

Abstract


Banyak sebab peserta didik melakukan perilaku bullying. Penelitian ini membahas tentang motif rasa aman peserta didik melakukan perilaku bullying di SMP Negeri 1 Painan. Beberapa konsep perilaku sosial digunakan untuk menganalisis bagaimana praktek bullying terjadi, apa saja motiv dan bagaimana praktek bullying itu dimaknai oleh pelaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk perilaku bullying, makna bullying bagi para pelaku bully, serta faktor pendorong terjadinya perilaku bullying dilingkungan sekolah. Kajian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggambarkan sesuatu keadaaan apa adanya,  menggunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan fakta bahwa; pertama, sikap apatis dari lingkungan menyebabkan angka bullying semakin tinggi  di lingkungan sekolah. Kedua, keseluruhan pelaku bullying merupakan korban, sehingga korban berubah menjadi seorang pelaku bullying. Ketiga, tujuan korban menjadi pelaku bullying adalah untuk melindungi diri, serta untuk mendapatkan rasa aman dari ligkungannya. Selain itu pelaku juga melakukan bully untuk tujuan membalaskan dendamnya, hal ini karena pelaku pernah menjadi korban. Balas dendam tersebut berupa peniruan dari perlaku yang diterimanya.


Full Text:

PDF

References


Astuti, Psikologi Bullying Dan Konsep Diri (Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia, 2005)

Astuti, Ponny Retno, Meredam Bullying (Jakarta: Grasindo, 2006)

Djuwita, Ratna, Bullying: Kekerasan Terselubung Di Sekolah. (Jakarta: Bumi Aksara, 2008)

———, ‘Kekerasan Tersembunyi Di Sekolah: Aspek-Aspek Pdikososial Dari Bullying-Victims: A Comparison of Psychosocial and Behavioral Characteristics’, Journal of Pediatric Psychology, 2006

Elvigro, Paresmo, Secangkir Kopi Bully (Jakarta: PT Gramedia, 2014)

Faisal, Sanapiah, Penelitian Kualitatif: Dasar-Dasar Dan Aplikasi (Malang: IKIP, 1990)

Faturochman, Psikologi Untuk Kesejahteraan Masyarakat (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2012)

Feist, Jess, Teori Kepribadian. (Terj) Smita Prathita Sjahputri. (Jakarta: Salemba Humanika)

Goble, Frank G., Mazhab Ketiga: Psikologi Humaninstik Abraham Maslow (Terj) A. Supratinya Dari Judul Asli The Third Forced, The Psykology of Abraham Maslow. (Yogyakarta: Kanisius, 1987)

Korua, Sally Febriyanti, Esrom Kanine, and Hendro Bidjuni, ‘Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Perilaku Bullying Pada Remaja SMK Negeri 1 Manado’, E-Journal Keperawatan (E-Kp), 3 (2015), 1–7

Niken, Suryatmini, Bullying: Mengatasi Kekerasan Di Sekolah Dan Lingkungan Sekitar Anak (Jakarta: PT. Grasindo, 2008)

Pertiwi, Mutiara, and Juneman, ‘. .Vol.17 No.02’, Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Kesejahteraan Sosial, 17

Prasetyo, Ahmad Baliyo Eko, ‘Bullying Di Sekolah Dan Dampaknya Bagi Masa Depan Anak’, Jurnal Pendidikan Islam El-Tarbawi, IV (2011)

Sudijono, Anas, Pengantar Statistik Pendidikan (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2005)

Suryabrata, Sumardi, Metodologi Penelitian (Jakarta: Rajawali Press, 1991)




DOI: http://dx.doi.org/10.24042/ijpmi.v10i2.2366

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License

Jurnal Ijtimaiyya is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.